CARA MEMILIH BAJU MUSLIM UNTUK ORANG GEMUK

Apakah anda memiliki tubuh yang gemuk dan tidak percaya diri untuk bisa tampil menarik? Pada artikel ini kami akan membahas terkait baju muslim untuk orang gemuk, sehingga bagi anda yang memiliki tubuh gemuk tetapi ingin tampil menarik dan trendy maka simak ulasan dibawah ini, kemudian terapkan pada penampilan anda supaya penampilan lebih cantik dan menarik.

Baju muslim untuk orang gemuk yang tepat


Model baju muslim untuk wanita berbadan gemuk

Bagi wanita yang memiliki tubuh gemuk memang harus banyak menyiasati penampilan, selain itu dalam memilih model baju muslim juga harus tepat. Seperti apabila anda memilih model baju gamis untuk tubuh gemuk, maka sebaiknya cari dengan ukuran yang pas dengan badan selain itu juga sebaiknya model span sehingga dengan begitu tubuh akan terlihat lebih tinggi dan terkesan lebih kurus.

Model baju muslim gemuk atasan trendy

Selain baju muslim untuk orang gemuk dengan model gamis, maka apabila anda ingin mengenakan baju potongan juga bisa, yaitu dengan model pada atasan untuk lengan bisa dibuat dengan model lebar sedangkan untuk badannya yaitu membentuk tubuh tetapi jangan terlalu ketat dan untuk bawahannya anda bisa memilih celana casual sehingga terlihat lebih modis dan menarik selain itu tubuh juga terlihat lebih kecil. Tetapi apabila anda ingin menggunakan baju bermotif untuk orang gemuk maka sebaiknya untuk motif yang berukuran kecil atau bisa juga garis lurus vertikal, hindari motif ukuran besar karena itu akan membuat tubuh terlihat besar

Aneka model baju muslim untuk orang gemuk

Memilih baju muslim untuk orang gemuk tidak susah bukan? Selanjutnya untuk menambah penampilan semakin menarik maka anda bisa memilih model jilbab masa kini yang sesuai dengan busana, tubuh, dan wajah anda. Untuk model jilbab sebaiknya cari yang bisa menampilkan kesan ramping pada tubuh sehingga dengan begitu tubuh akan semakin terlihat menarik walaupun tubuh anda kurang ideal, jadi perhatikan penampilan dengan benar. Selanjutnya apabila di toko tidak ada baju yang sesuai dengan selera dan tubuh anda maka lebih baik anda menjahitnya sendiri yang mana disesuaikan dengan kebutuhan

0 komentar:

Posting Komentar